Respon Siswa terhadap Pengembangan Resin Blok Invertebrata Laut sebagai Media Pembelajaran Biologi Kelas X di SMK Islam Mbah Bolong
Abstract
Penggunaan media pembelajaran dapat mempertinggi kualitas proses belajar-mengajar dan dapat mempengaruhi kualitas hasil belajar siswa. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara di SMK Islam Mbah Bolong, siswa cenderung merasa bosan karena model pembelajaran yang monoton serta belum tersedianya laboratorium dan media pembelajaran yang menunjang pembelajaran biologi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana respon siswa terhadap pengembangan resin blok invertebrata laut sebagai media pembelajaran biologi. Penelitian ini menggunakan model pengembangan 4D meliputi Define, Design, Develop, dan Disseminate (tidak dilakukan). Penelitian ini dilakukan di SMK Islam Mbah Bolong dengan subjek uji coba 25 siswa kelas X SMK Islam Mbah Bolong. Instrumen pengumpulan data menggunakan lembar uji respon siswa. Analisis data dalam bentuk skala Likert 1-5 dengan jenis data kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa resin blok invertebrata laut mendapatkan persentase penilaian 90,5% dengan kriteria kemenarikan “Sangat Menarik”. Berdasarkan uji respon siswa dapat disimpulkan bahwa resin blok invertebrata laut yang dikembangkan dapat digunakan sebagai media pembelajaran biologi tanpa perbaikan.